Wednesday, May 4, 2011

BolKus Ayo (abon mayo) - RIFDA YANTY

Hai temans..

Mau laporan yg kedua ya. Dari hasil latbar kemarin , ternyata bolkusku masih kena kutuk 1/2. Karena mekrok diatas dan tekstur bagian dalam masih salah total !!!. Percobaan hari ini menggunakan resep bolkus mba yanti saleh,kemudian diatasnya aku taburi irisan cabai merah,daun bawang dan wijen. tapi gak berani banyak2 krn takut berat dan malah gak mekrok. Ternyata...tring...tringgg...bolkusnya mekrok 4 dan 5. Senangnyaaa, udah gitu tekstur kue bagian dalam juga kali ini dijamin bener2 lepas dr kutukan deh. Setelah dingin aku coret coret pake mayo dan aku kasih taburan abon. 







Resep Bolkus Cantik

2 btr telur
200 gr terigu
1 sdt munjung emulsifier
160 gr gula
100 ml soda
100 ml santan
eseence secukupnya

cara:

mix telur,gula dan 1/bagian emulsi smp mengembang

masukkan terigu ,santan dan soda bergantian smp habis, kocok hingga rata

masukkan 1/2 bagian emulsifier, kocok smp mengembang dan kental

beri essence,kocok rata

siap digunakan

Rifda
http://ovenmama-oventangkring.blogspot.com/

No comments:

Post a Comment